REVITALISASI NILAI KEHIDUPAN FATIMAH AZ-ZAHRA UNTUK PENDIDIKAN ISLAM MODERN DALAM KITAB ‘IQDUL LUL FI SIROTIL BATUL

Penulis

  • Ervina UIN Antasari Banjarmasin
  • Salamah

DOI:

https://doi.org/10.63216/alulum.v3i02.538

Kata Kunci:

‘Iqdul Lul fi Sirotil Batul, Faṭimah az-Zahra, Habib al-Ḥaddad, nilai, pendidikan.

Abstrak

Penelitian ini bertujuan menganalisis nilai-nilai pendidikan perempuan ideal yang ada dalam Kitab ‘Iqdul Lul fi Sirotil Batul karya Habib Muhammad bin Hasan bin ‘Alawi al-Ḥaddad yang menggambarkan sosok Faṭimah Az-Zahra, putri Rasulullah Saw., sebagai figur perempuan ideal dalam Islam. Fokus utama dalam penelitian ini adalah menampilkan Faṭimah Az-Zahra sebagai perempuan yang memiliki keistimewaan spiritual, moral, dan intelektual. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan memadukan hermeneutik dan analisis isi (content analysis) sebagai pendekatan ganda dalam mengkaji Kitab ‘Iqdul Lul fi Sirotil Batul karya al-Ḥabib Muḥammad bin Ḥasan bin ‘Alawi al-Ḥaddad. Hasil kajian menunjukan bahwa Kitab ‘Iqdul Lul fi Sirotil Batul karya Habib Muḥammad bin Ḥasan bin ‘Alawi al-Ḥaddad tidak hanya merepresentasikan narasi historis kehidupan Sayyidah Faṭimah az-Zahra r.a., tetapi juga memuat konstruksi nilai pendidikan yang utuh dan sistematis bagi pembentukan karakter perempuan Muslim. Melalui analisis hermeneutik dan analisis isi, nilai-nilai pendidikan yang terkandung dalam kitab ini dapat disintesiskan ke dalam empat kategori utama, yaitu nilai spiritual, nilai moral-akhlak, nilai intelektual, dan nilai sosial-keluarga.

Unduhan

Diterbitkan

2025-12-27